Sabtu kemarin aku berkunjung ke trisma untuk bertemu koko,
adik kelasku yang telah lama hilang (lho?). Maksudnya mau kasih portofolio buku
tahunan, siapa tahu kelasnya koko berminat membuat foto kelas dan tertarik
memakai jasa fotografiku. Kalau kamu berminat juga, bisa hubungi aku yah...
Dijamin hasil foto memuaskan dan cetar membahana *loh kok malah promosi.
Back to the topic. Si Koko mengatakan ingin memberikan salah
satu hasil projectnya padaku. Ia membuka tas dan memperlihatkan kotak mika
seukuran lunch box. Di dalamnya terlihat jelas penampakan tiga potong kue
kehijau-hijauan. Ia menyerahkan kotak
itu padaku. Sebenarnya hal pertama yang terlintas di kepala adalah langsung
melahap ketiga potong kue itu beserta kotak mikanya. Tapi mengingat di depanku
ada anak berusia belasan tahun yang belum pantas melihat adegan keji seperti
itu, aku mengurungkannya.
“Ini kue apa namanya, Ko?” tanyaku
“Matcha Marble Cake, kak. Cobain deh,” paksa koko. Serius.
Dia memaksa.
Aku pun mencomot sepotong. Waaaaw, rasanya seperti kue *ya
iyalaaaah~~. Kemudian aku membawa kue itu pulang dan siap menikmatinya dengan segelas susu
hangat sembari membaca sebuah buku cerita anak-anak. Sebelum kue itu dieksekusi
aku memfotonya dulu. Setelah mendapat 10 jepretan JPEG dan 10 RAW *alhasil memori penuh sesak
dan file di dalamnya mungkin sudah menjerit-jerit minta dipindahin*, aku edit
salah satu saja yang menurutku shadownya nggak ngejeplak.
Ini dia penampakan pict.nya. Oh iya, sebelum nulis post ini,
aku kirim sms lagi ke koko : “Oiya Ko, apa je nama cakenya yang kamu kasih
tadi?”
wahh,, kakakku alumni trisma nih...
ReplyDeleteLinknya sobat sudah dipasang
salam kenal,,,
Jadi pengen nyomot..
ReplyDelete